11/27/2013

Pentas Seni (PENSI)

Haloo sobat blogger,kali ini saya akan memposting tentang acara pentas seni yang diadakan di sekolah saya yaitu SMPN 75 Jakarta Barat.Pentas seni ini diadakan setiap bulan Februari tanggal 27 itulah ulang tahun SMPN 75 Jakarta Barat.Perlombaan yang diadakan di acara pentas seni yaitu perlombaan futsal antar kelas.Biasanya ketika acara pentas seni hampir dekat,setiap kelas membuat baju kelas masing-masing dengan motif yang lucu dan menarik.Dan setelah baju kelas dibuat,tepat pada hari H-nya baju kelas akan di pakai untuk parade kelas,jadi kita menampilkan kreasi kelas kita di tengah lapangan dan itupun wajib gokil dan lucu.Ketika hari puncaknya tiba ada penampilan band-band dan dancer.Dan itu postingan tentang Pentas Seni di SMPN 75 Jakarta Barat.

Ini dia screenshot dari acara pentas seni cekidot :















Struktur Organisasi SMPN 75

Hii sobat blogger,saya akan memposting tentang struktur organisasi sekolah saya.Yuk langsung aja Cekidot......

Itu adalah struktur organisasi SMPN 75 Jakarta. Dan saya berperan sebagai "SISWA".

sekian dulu dari saya dan kita ketemu lagi di postingan selanjutnya.Salam Blogger!!!.

Tax Goes To School

Hai, saya kembali lagi nge post sesuatu. Kali ini saya akan ngepost tentang PAJAK yang entah kenapa datang ke sekolah saya. Pokoknya mereka datang untuk memberi penyuluhan sekaligus pengetahuan tentang pajak. Mereka juga ngadain lomba-lomba.


Kegiatan pajak ini namanya "TAX GOES TO SCHOOL". Lupa waktunya kapan yg jelas hari kamis. Jadi, mereka kaya ngasih penyuluhan + pengetahuan tentang pajak. Mereka juga ngadain lomba menghias tong sampah. Yang hadir juga ada dari SMP lain seperti SMPN 111,dll. Dan karena itu hari kamis belajarnya cuma sebentar. Sudahlah langsung aja ke screenshotsnya:





Pelantikan OSIS tahun ajaran 2013-2014 di SMPN 75



Jika sebelumnya saya membahas tentang perayaan 17 Agustus di sekolah saya, sekarang saya akan mengulas tentang pelantikan OSIS tahun ajaran 2013-2014 di SMPN 75 Jakarta. Pelantikan ini dilaksanakan pada tanggal 11 November 2013 dan dilaksanakan di lapangan sekolah.

Apel pelantikan dimulai setelah berlangsungnya upacara bendera hari senin selama kurang lebih 30 menit. pembina apel pelantikan adalah kepala sekolah SMPN 75 Jakarta. Peserta apel adalah seluruh siswa SMPN 75 Jakarta. Tetapi, saya lupa susunan acara apel pelantikan OSIS 2013-2014 ini. Jadi, saya akan beritahu pengurus intinya saja.

Ketua OSIS : Ni Phutu Dhita Pertiwi

Wakil Ketua Osis : Amarik Fahri .....

Sekertaris : Aldiyans Nurcahyo
                  ...........

Bendahara : Hafizh Fadlurahman
                   Devi Olivia

Ya itu adalah susunan pengurus inti OSIS tahun ajaran 2013-2014 kalo gak salah. Sepertinya tidakada yg harus saya lampirkan lagi jadi silahkan liat "screenshots"nya.





Itu adalah beberapa "screenshots" pada saat apel pelantikan OSIS 2013-2014 di SMPN 75. Sekian info tentang pelantikan osis ini kita akan bertemu lagi di post selanjutnya...

Sejarah singkat 75


Halo, ketemu lagi nih kita. Kali ini saya bakalan ngasih sejarah singkat tentang SMPN 75. Langsung saja....SMP Negeri 75 Jakarta berlokasi di Jalan Raya Kebon Jeruk No.19 Kecamatan Kebon Jeruk Kota Administrasi Jakarta Barat.


SMPN 75 Jakarta didirikan pada tahun 1964 yang dipimpin oleh Bpk. S. Kurnaini (alm), beliau menjabat sebagai Kepala Sekolah SMP Negeri 75 Jakarta yang pertama. Pada saat pendirian mendirikan 6 ruang belajar, sehingga SMP Negeri 75 melaksanakan kegiatan belajar mengajar pada pagi, kemudian setelah tahun 1976 waktu belajar pagi - siang dan saat ini kembali menjadi pagi kembali. Adapun Kepala Sekolah yang pernah memimpin SMP Negeri 75 Jakarta, sebagai berikut :


  • Bapak S. KURNAINI, BA (alm), Tahun 1964 – 1972
  • Bapak SUDJADI, BA, Tahun 1972 – 1980
  • Bapak Drs. H. RHM. HASAN SADJALI (alm), Tahun 1980 – 1986
  • Ibu Hj. TIEN SUTARTINI, Tahun 1986 – 1990
  • Bapak Drs. H. JACHMAN, Tahun 1990 – 1995
  • Bapak SAMYADI, S.Pd, Tahun 1995 – 1999
  • Bapak H. ABDULLAH AKSA, BA, Tahun 1999 – 2002
  • Ibu Dra. Hj. ERNI RIVAI, M.Pd, Tahun 2002 - 2006
  • Bapak Drs. H. BAMBANG RIYANTO, MM, Tahun 2006 - 2009
  • Bapak Drs. AKHMAD SUMARDI, Tahun 2009 - 2012
  • Bapak Drs. H.M. SIDDIK TAWAD, Tahun 2012 - sekarang
Yak mungkin segini saja sejarah singkat SMPN 75 Jakarta karena selebihnya saya kurang tau. Sampai ketemu di post selanjutnya...

HUT PGRI

Haloo guys kali ini saya akan posting tentang HUT PGRI yang di laksanakan pada tanggal 25 November 2013 hari senin tepatnya pada pagi hari jam 07.30 di SMPN 75 Jakarta Barat.Pembukaan HUT PGRI dilakukan dengan upacara terlebhi dahulu dan setelah upacara di adakan pemotongan tumpeng.Setelah pelaksanaan upacara dan pemotongan tumpeng telah di selesai,baru lomba-lomba akan diadakan.Lomba-lombanya adalah: lomba masak nasi goreng,lomba tarik tambang,lomba makan pisang,dan yang terakhir adalah lomba futsal putra dan lomba futsal putri.Acara HUT PGRI selesai pada waktu sekitar 15.25.Dan para siswa pun di izinkan untuk pulang kerumahnya masing-masing.

Sekian dari saya untuk postingan tentang HUT PGRI tahun 2013 di sekolah saya.Salam Blogger!!!.

Acara 17 Agustusan

Foto Perlombaan futsal dengan menggunakan sarung
                       
Pada tanggal 20 agustus 2013 SMPN 75 Jakarta mengadakan perlombaan dalam rangka memperingati ulang tahun negara Republik Indonesia yang ke 68.Banyak perlombaan yang akan di pertandingkan dalam merayakan ulang tahun Republik Indonesia di SMPN 75 Jakarta Barat diantaranya : main futsal dengan menggunakan sarung , tarik tambang , masukin belut ke dalam botol dan lomba balap karung.Foto diatas adalah contoh lomba futsal dengan menggunakan sarung, yaitu perlawanan antara kelas 81,82,83 melawan 84,85,86 , kelas 81,82,83 kalah melawan  kelas 84,85,86.
Yang kedua lomba tarik tambang, lomba tarik tambang ini sangat seru lohh antara kelas 81,82,83 melawan 84,85,86 Pemenangnya yaitu adalah kelas 81,82,83 .Lomba ini berlaku bagi perempuan dan cowo

Sekian dari postingan tentang kegiatan lomba 17 agustusan.Salam Blogger!!!.

Pesantren Ramadhan

Foto saya dan teman saya waktu pesantren ramadhan :

Pada tanggal 29 juli - 31 Juli 2013 SMPN 75 jakarta mengadakan Pesantren Ramadhan .Kegiatan ini dilakukan setiap 1 tahun sekali tepatnya pada bulan ramadhan.Pesantren Ramadhan ini selalu mengundang ustadz yang terkenal yg sering muncul di televisi.Hari pertama pesantren Ramadhan adalah pembukaan atau peresmian oleh kepala sekolah SMPN 75 di bukanya pesantren Ramadhan 2013 banyak kegiatan kegiatan yg menarik dari Pesantren Ramadhan ini diantaranya adalah : mendengarkan  ceramah dari ustadz yang di undang , penampilan marawis dari rohis , membaca alquran , tadarus al quran dan lain lainfungsi dari Pesantren Ramadhan adalah mensucikan hati yang kotor ,mendekatkan kepada Allah SWT. dll. Hari terakhir Pesantren Ramadhan , Santriwan dan Santriwati di pulangkan sejenak atau istirahat boleh kerumah yg rumahnya dekat dan juga boleh istirahat di sekolah.
Tepatnya pukul 17.50 adzan Maghrib berkumandang,waktunya buka puasa,tapi berbukanya cukup dengan minum saja, karena pada saat itu kita semua langsung mendirikan solat Maghrib, setelah solat magrib semuanya boleh ke kelas masing masing yaitu buka bersama dengan masing masing kelas.Setelah buka bersama dengan teman kelasnya masing masing tepatnya pukul 19.00 semuanya disuruh untuk melaksanakan sholat isya, setelah solat isya langsung melaksanakan sholat Tarawih 23 rakaaat,setelah solat tarawih ada sebuah renungan untuk kita bertobat kepada Allah SWT.Setalah renungan tepatnya setengah 10 semuanya diboleh kan pulang dan akan menjumpai libur lebaran. 
Dan sekian dari cerita pesantren ramadhan yang saya laksanakan.Salam Blogger!!!.

Ke JCC

Hi sobat blogger semuanya,kali ini saya akan membuat post tentang kegiatan di sekolah saya yaitu SMPN 75 Jakarta Barat.Kegiatannya yaitu pergi ke JCC di senayan.Sebenarnya saya tidak ikut ke JCC karena sekolah kekurangan murid akhirnya pun saya di pilih untuk mengisi acaranya.Saya pun berangkat menuju JCC,setelah sampai,saya dan teman-teman langsung masuk ke area JCC.Setelah masuk ternyata acara itu bertema "BAMBU" Jadi dari alat musik sampai dengan kesenian itu semua dari bambu.Salah satu alat musiknya yaitu adalah angklung.Ternyata memainkan angklung itu tidak segampang yang saya pikirkan,memainkan angklung itu membutuhkan tempo,kerjasama,dan kefokusan,cara membunyikan angklung cukup mudah,yaitu dengan cara menggoyangkan angklungnya.Setelah saya dan teman-teman saya menyaksikan acara alat musik tradisonal,saya di suruh untuk membuat kesenian lukis dari kipas bambu yaitu sebagai media untuk melukis.Imajinasi saya pun langsung aktif,dan saya berfikir untuk menggambar pola muka badut.Setelah acara menyaksikan alat musik tradisonal dan acara kesenian lukis,saya dan teman-teman saya pun langsung makan siang yang sudah di sediakan oleh sekolah.Setelah saya dan teman-teman sudah rapih makan siang,saya dan teman-teman saya mengelilingi JCC.Setelah saya mengelilingi JCC bersama teman-teman saya,saya pun pulang dan begitulah cerita saya.

Dan inilah foto saya dan teman-teman saya waktu di JCC:
















Terimakasih sudah membaca artikel ini ya :).Salam blogger!!.

10/30/2013

Rak mini dari kardus

Kali ini saya kan menjelaskan bagaimana memanfaatkan kardus bekas menjadi sesuatu yang menarik dan lebih bermanfaat. Kita akan membuat rak mini yang terbuat dari kardus bekas. Rak ini dapat digunakan untuk menyimpan pulpen, atau perlatan sekolah, peralatan kantor, handphone dan lain-lain, masih banyak manfaat lainnya.

Kumpulkanlah kardus bekas yang bagus, yang tekstrunya keras lebih baik, kertas hvs yang warnya sesuai keinginan anda, cutter, lem dan alat pendukung lainnya. Bentuk lah kardus seperti berikut, dan berikan lobang untuk melakukan pemasangan nantinya. lalu lapisilah kardus dengan kertas sesuai keinginan anda, agar hasilnya lebih cantik. Perhatikan gambar
 


Setelah semua bentuk lengkap, satukanlah bagian perbagian sehingga membentuk rak mini. Setiap bagian dapat disatukan dengan lobang dan penghubung yang tersedia. Kalau sudah disatukan nanti hasilnya seperti ini.







 
Untuk menghasilkan rak yang rapi, maka lapisilah kerangka rak dengan kertas sesuai warna yang anda inginkan, sehingga bagian rongga kardus yang kosong tertutupi.
Pada bagian bawah rak mini, masih terlihat kalau lacinya kosong, sekarang tinggal membuat lacinya sehingga rak nya bisa menyimpan barang lebih banyak lagi.
Setelah semuanya jadi, perhatikan lah baik-baik rak nya. Mana tau ada bagian yang belum rapi atau bagian yang terlupaakan. Usahakan pemasangan dilakukan dengan benar sehingga rak nya kuat. Hindari rak dari air, karena terbuat dari kardus.
 

Taraaa!! hasilnya akan jadi seperti ini
Silahkan anda berkreasi dan sukses semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi sobat blogger:)

Topeng dari koran bekas



                        Berawal dari melihat kegemaran anak saya yang suka meniru pahlawan SUPER HEROidolanya,saya jadi berpikir untuk memberikanya hadiah berupa topeng2 sesuai karakter yang diinginkanya,tapi untuk membeli topeng2 karater tertentu sangat sulit ditemui,kalaupun ada harganya sangat mahal,padahal anak2 suka bosan dengan karakter yang ada

Maka saya berpikir untuk membuatkannya topeng,selain modalnya cukup murah hasil yang di dapat tidak mengecewakan,terbukti setelah topeng2 buatan saya jadi, peminatnya sangat banyak...hehehehe...bangga juga sih..,bukan cuma anak2...anak-anak muda dan anak band sampai ada yang mo pesen segala....,karna yang saya buat bukan cuma topeng anak2,tapi topeng2 serem juga,seperti topeng Band SLIPKNOT...ini saya bagi2 ilmu..,smoga bermanfaat...

Cara membuat topeng kertas sangatlah mudah
Bahan-bahan yang di butuhkan

1.Kertas koran bekas atau kertas jenis apa saja (asal tidak mengkilat)
2.Lem kayu atau lem kanji (buat sendiri)
3.Papan/alas untuk cetakan topeng
4.Cat untuk mewarnai
5.Gunting dan curter
6.karet gelang/karet celana (beli meteran)

CARA MEMBUATNYA:
Tahap Pertama,buat cetakan untuk topeng
Rendam kertas dengan air dan dihancurkan,hingga menjadi bubur kertas,lalu buat cetakan topeng yang anda inginkan,lalu di keringkan 1 sampai 2 hari (tidak terlalu basah)



Tahap kedua,membuat topengnya
Rekatkan lebar kertas demi kertas menggunakan lem ,mengikuti bentuk cetakan,hingga kira-kira  menutupi seluruh permukaan cetakan dan mencapai ketebalan yang di inginkan.

Tahap ketiga,keringkan ,angkat dari cetakan topeng yang telah kering,rapikan pinggirnya pakai gunting,lalu di cat sesuai keinginan dan keringkan..

Tahap keempat.tanam karet gelang/karet celana (beli meteran)di belakang topeng.(fungsinya untuk penahan saat topeng di pakai) ,lubangi tempat mata menggunakan curter

Untuk diketahui,hasil  topeng yang di dapat tergantung bagaimana kita berkreasi dan berkreatif....

SANGAT MUDAH BUKAN CARA MEMBUATNYA???
 SELAMAT BERKREASI.....

10/29/2013

Lampion kaleng kaca bekas

Lampion kaleng kaca bekas
Lampion Kaleng Kaca Bekas
  Lampion kaleng kaca bekas  -Berikut adalah cara membuat kerjainan tangan unik  lampion kaleng kaca bekas.Nah bagi anda para pecinta kreasi kerajinan sendiri,anda patut mencoba kerajinan membuat lampion kaleng kaca bekas dengan mudah dan sederhana ini.

Pembuatan lampion kaleng kaca bekas
 Bahan dan alat membuat:

-Stoples kaca
-kawat
-Pemotong kawat
-Lilin kecil/lampu
-pita
-tang

Cara Membuat lampion kaleng kaca bekas:
1.Cuci bersih kaleng bekas,sehingga pembiasan cahanya agar sempurna.
2.Potong kawat beberapa cm lebih panjang daripada keliling tutup lingkaran stoples anda.
3.Tekuk potongan kawat dalam bentuk "U" kemudian memutar setiap akhir sekitar sisi berlawanan dari bagian lingkaran kawat
4.letakkan anyaman kawat ke leher kaleng,pastikan kuat dan tidak terjatuh
5.masukkan lilin atau lampu yang sesuai anda inginkan.Gantung lampion di tempat yang anda inginkan.Tambahkan pita hias jika perlu untuk mempercantik.

Lampion kaleng kaca bekas
                                 
Lampion kaleng bekas.
Semoga bermanfaat bagi sobat semuanya:).










Seni kerajinan kotak pensil dari barang bekas.

Seni Kerajinan Kotak Pensil Dari Barang Bekas 

kerajinan+dari+barang+bekas
Barang-barang bekas seperti kardus dan karton dapat kita manfaatkan untuk membuat seni kerajinan kotak pensil loh. Barang bekas seperti kardus dan karton biasanya sering dibuang begitu saja dan dijadikan sampah. Nah, barang bekas tersebut dapat kita manfaatkan menjadi suatu kreasi seni yang bernilai jual dan bermanfaat. Sayang kan kalau dibuang padahal kita masih bisa menjadikanya sebagai sesuatu yang berguna. 

Untuk membuat kotak pensil dari barang bekas seperti kardus dan karton berikut langkah-langkahnya.

Bahan : Kardus bekas, karton, kertas kotak, plastik pembungkus. 

Peralatan: Gunting, cutter, Lem kertas, double tape, pensil atau pena, penggaris 

Cara pembuatan: Bagian 1: Potong karton 18 X 7 cm sebanyak 2 buah. Potong karton 18 X 2 cm sebanyak 2 buah. Rekatkan keempat sisinya dengan menggunakan lem tanpa penutup samping kiri kanan. Letakkan double tape pada seluruh permukaan kardus secara bertahap. Tempelkan kertas kotak ke seluruh permukaan. Setiap sambungan kertas kotak pertama ke kotak kedua dieratkan dengan lem kertas. 
Bagian 2: Potong kardus sebesar 17 X 6 cm sebanyak 1 buah. Potong kardus sebesar 17 X 1,5 cm sebanyak 2 buah. Potong kardus sebebsar 6 X 1,5 cm sebanyak 2 buah. Potong kardus sebebsar 6 X 6 cm sebanyak 1 buah. Rekatkan mulai dari bagian bawah sampai semua sisi terbentuk kotak tanpa penutup. Letakkan potongan kardus nomor 4 pada salah satu sisi kardus. Tutup permukaan luar kardus dengan kertas kado. 

Langkah-langkah diatas merupakan cara pembuatan kerajinan tempat pensil tahap demi tahap. Nah, jika ingin menjadikan ini sebagai lahan bisnis atau usaha sampingan berikut belajar kreatif bagikan analisis bisnis kerajinan kotak pensil bekas dibawah ini.

Analisis Bisnis Kerajinan Kotak Pensil


*Data diatas merupakan perkiraan karena mungkin barang tidak langsung habis.   

Semoga info-info yg saya berikan ini bermanfaat bagi sobat semua :).     




7/31/2013

Membuat kerajinan dari barang bekas

Cara Membuat Kerajinan Tangan Dari Barang Bekas

Informasi Terbaru - Cara Membuat Kerajinan Tangan Dari Barang Bekas - Kali ini saya akan memberitahu kepada semua sobat,khusunya yang ingin belajar kerajinan tangan dari bahan bekas Cara Membuat Kerajinan Tangan Dari Barang Bekas yang bisa di gunakan untuk kebutuhan sehari-hari,yaudah langsung saja yuk dan saya harap dapat bermanfaat untuk sobat semua.


Cara membuat keterampilan dari barang bekas


Bila ada yang ingin berkreasi dengan barang yang sudah tidak terpakai. Tentu ingin sekali tau bagaimana cara membuat suatu keterampilan dari botol bekas? Bagaimana cara membuat suatu kreasi dari daun-daun kering? Bagaimana cara membuat kerajinan dari plastik bekas? Atau bagaimana cara membuat sesuatu yang unik dari barang yang sudah dianggap tidak berguna?

Untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut, maka berikut beberapa cara atau tahap-tahap dalam membuat keterampilan dari sampah atau barang-barang bekas.


Cara membuat kerajinan tangan dari botol bekas

Membuat vas bunga atau tempat pensil, bahan-bahan yang dibutuhkan yaitu:

  • Lem kayu
  • Manik-manik atau pasir putih serta hiasan tambahan seperti biji-bijian, daun-daun kering atau kertas yang berwarna-warni.
  • Gunting atau cutter.


Proses pembuatan kerajinan tangan dari botol bekas:

  • Potong botol plastik menggunakan gunting atau cutter menjadi bentuk gelas atau menjadi sesuai bentuk yang diinginkan. Tutup sisi luar yang berlubang dengan karton.
  • Olesi seluruh permukaannya dengan lem kayu, serta tempelkan pasir atau manik-manik di permukaannya.
  • Tambahkan hiasan seperti daun, biji-bijian, guntingan kertas atau bunga kering.
  • Vas bunga atau tempat pensil sudah jadi dan siap digunakan.


Cara menciptakan tas dari koran, tabloid atau kertas bekas

Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat tas yaitu:
Koran, majalah atau koran bekas
Gunting dan cutter
lakband bening
selotip

Proses pembuatannya:

  • Potong atau pisahkan lembaran-lembaran majalah dengan cara dipotong dengan cutter pada bagian lem pada pinggir majalah sampai dengan lepas satu persatu
  • Lipatlah lembaran demi lembaran majalah menjadi dua buah bagian kemudian lipat lagi menjadi 3 buah bagian.
  • Selanjutnya setelah itu selotip supaya lipatan menjadi tidak terbuka dan cukup sekali saja dalam menselotip.
  • Setelah terkumpul lipatan cukup banyak, sekarang  mulai dengan meletakkan satu persatu dari lipatan pada meja sekitar 6 pieces.
  • Ratakan lipatan-lipatan secara berdampingan dan mulailah untuk menganyam seperti menganyam sebuah tikar.
  • Supaya tidak mudah terlepas, lakban pada bagian atas anyaman.
  • Kemudian lanjutkan anyaman satu persatu sampai habis.
  • Setelah proses diatas selesai, lakban semua anyaman (semua keseluruhan permukaan timbal balik).
  • Buatlah empat buah lembar anyaman.
  • Rangkaikan setiap sisi anyaman dengan lackban hingga membentuk sebuah kotak.
  • Pasangkan tali pada bagian atas kotak dengan cara melubangi di kedua sisi tote bag.
  • Untuk mempercantik, dapat ditempelkan aksesoris lucu.


Cara membuat tas dari plastik bekas

Bahan-bahannya

  • Plastik bekas refill, minyak goreng atau pembersih lantai.
  • Bahan dalam untuk pelapis tas berupa bahan dari kain furing.
  • Lem PC dan Lem Fox.
  • Bisban.
  • Mesin Jahit.


Proses pembuatan

  • Cuci sampai bersih plastik bekas refill, kemudian tiriskan dan dilap sampai kering.
  • Guntinglah plastik tersebut sesuai pola tas yang ingin dibuat sehingga sesuai perbagian yaitu bagian depan, belakang, samping kiri dan kanan.
  • Kemudian rekatkan bagian depan dan belakang plastik refill tersebut menggunakan lem PC. Selanjutnya bila sudah rekat dengan sempurna kemudian rekatkan lagi dengan bahan dalam pelapis tas menggunakan lem Fox.
  • Lalu rekatkan bahan dalam pelapis tas pada bagian samping kiri dan kanan plastik refill menggunakan lem Fox.
  • Selanjutnya menyatukan bagian depan dan belakang pola dengan bagian samping kiri dan kanan pola tas.
  • Tambahkan tali pada sisi sebelah kanan dan kiri tas.
  • Percantik tas yang dibuat dengan cara menambahkan bisban pada setiap sisi tas dengan jalan menjahitnya.
  • Tas cantik dari bahan plastik bekas, sudah siap untuk digunakan.



Demikianlah Informasi Kali Ini Mengenai Cara Membuat Kerajinan Tangan Dari Barang Bekas dan saya harap dapat bermanfaat untuk para pembaca setia blog ini.